Selain itu, S Pen juga mampu mengenali tulisan dengan baik lewat kemampuan AI Based Point Prediction. Tulisan bisa langsung terketik dalam bentuk font seperti tulisan tangan.
S Pen juga dapat digunakan sebagai kontrol navigasi berkat fitur Anywhere Actions. Misalnya untuk kembali ke layar Home, Back, Recent App, Smart Select, hingga Screen Write.
2. Sinkronisasi lancar lewat S Note
Kasus dokumen tertinggal mungkin bukan hal baru. Namun, bagaimana jika dokumen yang diperlukan ternyata ada di gadget lain?
Melalui fitur S Note di flagship terbaru Samsung, seluruh dokumen yang kamu simpan di smartphone, tablet, maupun PC dapat tersinkronisasi secara otomatis. Jadi, saat kamu ketinggalan file, kamu masih bisa mengakses di perangkat lain yang sudah terhubung dengan Samsung Galaxy Note20 Series.
Bahkan, fitur ini juga memungkinkan kamu untuk mengedit, membuat, hingga mengelola catatan dengan lancar.
Untuk kebutuhan tulisan tangan untuk PowerPoint maupun PDF, kamu juga bisa mengandalkan fitur S Note. Sebab, S Note menyediakan fitur impor dan ekspor dokumen untuk memudahkan kamu menandatangani kontrak maupun catatan.
3. Koneksi langsung ke Smart TV
Tak hanya memiliki layar besar untuk kebutuhan pekerjaan, Samsung Note20 Series juga memiliki fitur canggih yang memungkinkan penggunanya berbagi layar melalui Samsung DeX secara nirkabel.
Baca Juga: Siap Bersaing dengan Penyanyi Tanah Air, Stevan Pasaribu Berharap Lagunya Masuk Top Trend
Meski sedang melakukan berbagi layar, kamu tetap bisa mengoperasikan layar smartphone seperti biasa, lho. Lewat fitur ini, kamu juga bisa membuat catatan penting selama presentasi.