Find Us On Social Media :

Tanpa Gembar-gembor, IU dan Suzy Diam-diam Donasikan Rp 1 Miliar untuk Korban Banjir di Korea Selatan!

By Mia Della Vita, Rabu, 12 Agustus 2020 | 14:08 WIB

IU dan Suzy diam-diam sumbangkan hartanya untuk korban banjir di Korea Selatan.

Baca Juga: Niat Hati Tegur sang Keponakan yang Singgung Soal Kekayaan Leluhurnya yang Tak Seberapa, Paman Atta Halilintar Justru Kena Hujat Netizen: Pengen Pansos!

IU memang dikenal sebagai 'malaikat donasi' di industri hiburan Korea Selatan.

Dia kerap mendonasikan penghasilannya untuk membantu masyarakat.

Terakhir, ia mendonasikan lebih dari 300 juta Won untuk membantu mencegah penyebaran COVID19.

Ia lanjut menyumbangkan 100 juta Won untuk merayakan hari anak-anak di bulan Mei.

Begitu juga dengan Suzy yang konsisten berdonasi untuk membantu masyarakat.

Baca Juga: Buka-bukaan Soal Aktor yang Bikin Dirinya Kapok Akting Bareng, Roy Marten: Banyak Anak-anak Sekarang yang Menyebalkan

Pada Februari lalu, Suzy mendonasikan 100 juta Won untuk mendukung LSM Pembangunan dan Bantuan Internasional, Good Neighbours.

Ia juga turut membantu keluarga korban insiden tenggelamnya kapal Feri Sewol dan kebakaran hutan yang terjadi di Provinsi Gangwon.

Kemurahan hati IU dan Suzy ini pun menuai pujian dari warga Korea Selatan.

Selain IU dan Suzy, sejumlah selebriti Korea Selatan juga turut menyumbangkan harta mereka untuk para korban banjir.

Sebut saja beberapa di antaranya, Yoo Jae Suk, Kim Woo Bin, Shin Min Ah, Park Seo Joon, Song Joong Ki, dan Park Bo Young. (*)