Berbeda dari hadiah yang biasa orang berikan, Ringgo mengaku jika hanya mendapat hadiah raket nyamuk di momen ulang tahun kali ini.
"Pelajaran buat para suami gak usah gengsi kalau minta kado ultah dan harus spesifik."
"Saya minta kado alat elektronik yang biasanya harganya lumayan, dan harus berguna buat saya," tulis Ringgo.
"Jujur saya pikir lensa atau handphone terbaru atau drone yang bakal saya dapetin," lanjutnya.
"Saya dapet sih alat elektronik yang berguna, saya dapet raket nyamuk multifungsi, karena saya sering mengeluh nyamuk katanya," imbuh Ringgo lagi.
Meskipun kesal, Ringgo tetap bersyukur atas apa yang telah diberikan sang istri kepadanya.
"Huhuhu makasih ya bojo aku seneng kok, beneran. Cuma butuh waktu aja," timpalnya di akhir kalimat.