Hal ini nampak dalam unggahan Instagram miliknya @ashanty_ash pada Senin (17/8/2020).
Baca Juga: Cegah 4 Anaknya Bertengkar Masalah Warisan, Ashanty Buat Surat Wasiat Sejak Divonis Autoimun
Dalam foto lawas tersebut nampak Presiden Soekarno sedang melakukan pidato dengan didampingi kakek dari Ashanty.
Foto tersebut menunjukan momen yang memiliki nilai sejarah yang tinggi.
Dalam rangka memperingati HUT RI ke-75 ini, Ashanty mengingat kembali sosok sang kakeknya.
Tak lupa ia pun menuliskan pesan sang kakek dan membagikannya.
"Perjuangannya untuk bangsa ini luar biasa, dan kita sebagai penerus tetap harus melanjutkannya,
Aku bangga diajarkan banyak hal yg pastinya untuk mencintai tanah air, untuk terus membela negaraku tercinta.
aku ingat satu pesannya 'banggalah dengan negaramu dan asal usul mu di belahan dunia manapun kamu berada nanti'," tulis Ashanty dalam captionnya.
Ia pun dengan bangga menyebutkan bahwa sosok disamping Soekarno tersebut adalah kakeknya.
"Yaa dia kakekku, alm Datuk Prof Dr H Abdullah Siddik SH," ungkap Ashanty.
(*)