Find Us On Social Media :

Duh, Pakai Pantyliner Setiap Hari Bisa Bawa Petaka untuk Organ Intim Termasuk Gatal-gatal, Batasi Deh Mulai Sekarang!

By Devi Agustiana, Minggu, 23 Agustus 2020 | 10:00 WIB

Ternyata menggunakan pantyliner setiap hari bisa bawa petaka bagi organ intim wanita.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Mungkin kamu merupakan salah satu wanita yang terbiasa menggunakan pantyliner (pembalut tipis) untuk menyiasati keputihan.

Bagi yang sudah terbiasa, akan risih dan tidak nyaman jika sehari saja tidak menggunakan pantyliner.

Namun, bagaimana jika yang terjadi justru penggunaan pantyliner bisa bawa petaka bagi organ kewanitaanmu?

Baca Juga: Aktris Hotel Del Luna Seo Yi Sook Jalani Tes Covid-19, Suzy dan Nam Joo Hyuk Terancam Ikut Terinfeksi Virus Corona!

Biasanya, pantyliner digunakan saat keputihan atau keluarnya lendir yang berlebih dari lubang senggama.

Pada prinsipnya, kegunaan pantyliner kurang lebih sama dengan kegunaan pembalut saat perempuan haid.

Sayangnya banyak perempuan yang menggunakan pantyliner dengan cara yang salah.

Diwartakan melalui laman Kompas.com (11/3/2018), menurut dr. Anggraeni Noviandini Sp.KK, pantyliner boleh dipakai untuk kondisi tertentu, tapi tidak setiap hari.

Baca Juga: Istri Raffi Ahmad Santai Pakai Kaus Oblong Harga Rp12 Juta Saat Nyetir Mobil Sendiri, Netizen: Bajuku 1 Lemari Diketawain 1 Kaus Nagita

"Apalagi produknya yang pakai wewangian tertentu. Pemakaian pantyliner bisa mengubah flora normal vagina sehingga membunuh bakteri normal yang menjaga tingkat keasaman vagina," kata Anggraeni.

Ia mengatakan, terganggunya flora normal vagina akan menyebabkan berbagai keluhan, seperti keputihan atau gatal-gatal.