Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Komedian Bopak Castello bercerita soal perkembangan proses pendidikannya.
Mendapatkan kesempatan untuk kuliah hukum, Bopak mengaku tak terlalu memikirkan kapan dirinya akan lulus.
"Hukum, baru semester tiga. Bopak malah nggak mikirin lulus pokoknya hobinya ngumpul aja, di situ kan temen pelawak banyak," ungkapnya saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (19/8/2020).
Bak anak muda yang baru masuk kampus, bintang sinetron 'Jodoh Wasiat Bapak' berusia 53 tahun ini ingin menikmati masa-masa kuliah.
Oleh karena itu, istri Gita Resya ini tak menargetkan kapan akan lulus.
"Ini kan ya kita manfaatkan dengan baik lah, teman-teman kalau lulus, gak lulus, kita gak mikirn, yang penting kita kumpul," lanjutnya.
Menceritakan progresnya, Bopak merasa sedikit terganggu oleh metode belajar dalam jaringan.
"Alhamdulillah lancar ya, tapi dengan adanya pandemi kayak begini kan kita serba online ya, ada sisi kebingungan juga ye," ungkap Bopak.
Tak menjelaskan ya secara rinci, Bopak pun tak ingin banyak mengeluh dan memilih untuk bersyukur karena bisa diberi kesempatan untuk kuliah.
Baca Juga: Kakak Adhisty Zara Beberkan Kondisi Sang Adik Usai Dibully Habis-habisan oleh Netizen
"Tapi kan dari pihak kampus memberikan kelonggaran buat kita-kita yang seniman ini," tuturnya.
Dari proses kuliahnya, bagi Bopak, paling minimal dirinya ke depan tak sembarangan jika berbicara masalah hukum
"Ya demen aja, ternyata kalau kita mendalami hukum kan luas pemahamannya, jadi kita tahu Indonesia, kita tahu hukum-hukum di Indonesia."
"Kita tahu karakter hukum kayak gimana, akhirnya kita kan tahu institusi hukum dipelajarin, jadi paling ini kita bicara hukum gak sembarangan, jadi tanggung jawab secara akademisnya ada," tutup Bopak.
Bopak sendiri disebut mengambil salah satu jurusan hukum di perguruan tinggi di Jakarta.
Mendapat beasiswa, Bopak sering menyebut nama rekan komedian Topik Lala, Jaim, dan Tigor sebagai teman nongkrong di kampusnya.
Jika berbicara masalah figur, Hotman Paris menjadi idola dan sosok yang dihormati Bopak.
(*)