Find Us On Social Media :

Mak Jleb! Makna Sedih di Balik Tato Gajah dengan Satu Gading yang Patah di Lengan Gading Marten

By Menda Clara Florencia, Jumat, 21 Agustus 2020 | 08:30 WIB

Gading Marten

Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia

Grid.ID - Gading Marten tidak sembarangan memilih gambar untuk dilukis menjadi tato di lengannya.

Baru-baru ini, Gading Marten membuat tato dengan gambar gajah dengan satu gading yang patah yang bernama 'Japanese Elephant Warrior'.

Ternyata, makna dari gambar tersebut sangat dalam.

Baca Juga: Gading Marten dan Roy Marten Minta Maaf ke Nikita Willy Akibat Perbuatan Memalukan dari Gibran Marten

"Kenapa milih gajah? Karena Gading-gajah, gajah simbol ilmu, pinter, setia, keluarga banget, sangat kuat," kata Gading Marten di kanal YouTube Martin and Friends, Kamis (20/8/2020).

Terkait gambar gading gajah yang patah satu, ternyata itu menggambarkan kehidupan Gading saat ini.

"Walaupun patah satu, tapi dia tetap berjuang," sambungnya.

Baca Juga: Nekat Pepet Janda Gading Marten Meski Gajinya Lebih Kecil, Wijin Ngeles dan Ngaku Tak Putus dari Gisella Anastasia: Nggak Kok, Aman-aman Aja, Masih Penyesuaian Aja!

Seraya tertawa, Gading tidak mau membahas 'gading yang patah' pada lengannya.

"Jangan tanya ke situ ya patahnya kenapa, soalnya enggak enak. Walaupun pernah patah, tapi dia tetap berjuang," tandasnya.

(*)