Salah satunya ialah ayah kandung Betrand Peto, Ferdy Peto.
Namun, alih-alih mengucapkannya pada hari-H, Ferdy Peto justru telat memberikan selamat kepada Ruben Onsu.
Momen ini tertuang dalam YouTube Ferdy Peto pada Senin (17/8/2020) ketika ia tiba-tiba minta maaf di awal vlognya.
"Sebelum kami mengucapkan selamat ulang tahun untuk koko Ruben Onsu, kami keluarga NTT meminta maaf yang sebesar-besarnya karena memang sudah terlambat," ucapnya sembari menghadap kamera.
Siapa sangka, tersimpan sebuah kabar duka di balik keterlambatan ayah kandung Betrand Peto hingga tak kunjung menyapa Ruben Onsu yang baru saja berulang tahun.
Usut punya usut, pria paruh baya itu mengaku nenek buyut Betrand Peto kini tengah tergolek sakit di kampung halaman.
"Tetapi perlu kami sampaikan alasannya kenapa baru hari ini kami sampaikan ucapan selamat ulang tahun untuk koko Ruben. Kami di rumah opa oma, disibukkan dengan mengurus nenek kami yang sedang sakit.
Ia adalah ibu dari opa yang sedang sakit berat yang membuat kami tidak bisa menyampaikan itu." jelas Ferdi Peto kemudian.