Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Bagi kebanyakan wanita yang telah menikah, masa kehamilan adalah momen-momen yang ditunggu dan berharga.
Sayangnya, banyak wanita yang sulit untuk mendapat momen tersebut karena kadar hormon androgen dan resistensi insulin yang terlalu tinggi, atau dalam istilah medis disebut dengan polycystic ovary syndrome (PCOS).
PCOS adalah kondisi yang menyebabkan penderitanya memiliki banyak kista kecil pada indung telur atau ovarium.
Baca Juga: Biasa Tampil Seksi dengan Pakaian Minim, HyunA Ngaku Pengin Pakai Baju Lebih Tertutup
Diwartakan Grid.ID (12/6/2019), ternyata beberapa selebritis dunia ini juga mengalami hal serupa.
Setidaknya ada lima selebritis dunia yang mengaku menderita PCOS seperti dijelaskan dari New18.com ini:
1. Sonam Kapoor
Pertama adalah aktris Bollywood Sonam Kapoor.
Aktris asal India ini pernah menceritakan bagaimana perjuangannya menguruskan badannya dari gendut menjadi kurus.
Dia mengaku badannya gendut ketika remaja karena menderita PCOS.
PCOS juga membuatnya memiliki rambut di wajahnya.