Find Us On Social Media :

Terhalang Virus Corona, Femmy Permatasari Tunda Pindah Warga Negara ke New Zealand

By Anggita Nasution, Kamis, 27 Agustus 2020 | 16:15 WIB

Femmy Permatasari dan Alfons Martinus Purnomo saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Tendean Jakarta Selatan, Kamis (27/8/2020).

Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution

Grid.ID - Kabar Femmy Permatasari dan suaminya, Alfons Martinus Purnomo, akan pindah warga negara ke Selandia Baru atau New Zealand itu dibenarkan keduanya.

Femmy Permatasari dan Alfons Martinus telah sepakat akan meninggalkan Indonesia dan terbang ke New Zealand.

Meski akan pindah warga negara, Femmy Permatasari mengaku akan tetap mencintai Indonesia, tempat dirinya dan suami dilahirkan.

Baca Juga: Walau Sudah Berumur, Femmy Permatasari Pede Umbar Penampilan Seksi Cuma Pakai Busana Transparan

"Kita tetap Warga Negara Indonesia, mencintai Indonesia karena ini Tanah Air aku".

"Aku tuh sama suami lahir di Indonesia kan walaupun sebagian darah aku ada dari Amsterdam, Holland, karena Oma ku dari sana kan. Tapi tetap Femmy lahir dari Indonesia".

"Bukannya mau pindah warga negara dulu itu semua mempunyai proses ya," tutur Femmy Permatasari saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Tendean  Jakarta Selatan, Kamis (27/8/2020).

Baca Juga: 20 Tahun Lalu Alami Kecelakaan yang Merubah Hidupnya, Femmy Permatasari Terpaksa Jalani Operasi di Tengah Pandemi: Kalau Tidur Tidak Bisa Hadap Kiri, Susah Nafas...

Surat demi surat sudah dipersiapkan untuk memenuhi syarat pindah warga negara.

Sayangnya di awal 2020, pandemi covid-19 melanda dunia.

Hal itu mengurung niat Femmy dan suami untuk pindah negara di tahun 2020.