Grid.ID - Sosok Rizky Billar dan Lesty Kejora belakang memang ramai mewarani layar kaca.
Kedekatan keduanya yang sama-sama memiliki nasib ditinggal menikah pada akhirnya membuat Rizky dan Lesty kerap dijodoh-jodohkan.
Meski awalnya hanya kebetulan dipertemukan, Rizky dan Lesty kini telah menuai banyak dukungan dari para penggemarnya yang dijuluki 'Leslar'.
Keduanya bahkan kini sudah tak malu-malu menunjukkan kedekatan hingga digadang-gadang penggemar bakal segera menjalin hubungan.
Baik Lesty dan Rizky kini juga menuai popularitas hingga diundang ke sana kemari dan bikin baper netizen seantero negeri.
Namun siapa sangka, karena popularitas hubungannya yang meroket, Rizky Billar kini mengaku kehidupannya justru terlalu diatur oleh penggemar.
Melansir dari tayangan kanal YouTube Informasi Dangdut yang diunggah pada Rabu (2/9/2020) di mana video live Instagram Rizky di akun @morenopratama_ dimuat, teman dekat Lesty Kejora tersebut angkat bicara.
Ya, meski bersyukur banyak yang mendukungnya, tak dipungkiri Rizky mulai kesal tatkala ada penggemar yang berusaha mengatur hidupnya.
"Gue bersyukur karena banyak yang mencintai gua, banyak yang seneng sama gua, tapi di sisi lain, ada beberapa orang, ada kayak ibaratnya fans yang terkesan kayak nge-direct gua, kayak berusaha ngarahin gua," beber Rizky Billar.
Gegara hal tersebut, Rizky pun mengaku mulai kehilangan jati dirinya.
"Jadi sekarang nih, gua ngerasa sedikit banyak gua nggak jadi diri gua yang dulu, berubah," ucap Rizky.
"Tapi ada sisi yang gua kayak ngerasa mulai berkurang, mulai hilang jati diri gue yang dulu, kayak bercanda-bercanda," tambahnya.
Meski pedih, Rizky blak-blakan mengaku memang cukup terganggu dengan aksi dari penggemarnya tersebut.
"Belakangan ini gua kayak ada beberapa mention, beberapa komen, DM, yang kayak gue respons. Tadinya gue berharap semakin banyak yang menyukai, tapi sebenarnya jadi hal yang nggak baik buat gue," ujar Billar.
Dengan nada sedih dan prihatin, Rizky pun sampai merasa selalu salah dalam melakukan hal akibat tuntutan dari penggemar.
"Gue jadi terganggu. Ketika gue ngelakuin ini banyak yang ng-DM gua, ngarahin gua, katika gua ngelakuin gini, gue dilarang lagi, gue salah melulu," beber Rizky.
"Gue tuh ngerasa kayak nggak jadi diri gue sendiri, gue ngerasa jadi orang lain yang kalian mau,"
Kendati demikian, Rizky sadar hal tersebut tetap sebuah proses yang memang harus dijalani sebagai seorang yang banyak dikenal masyarakat.
Namun, Rizky berharap nantinya penggemar tetap bisa menghargai dirinya dengan memberikan dukungan dalam porsi yang wajar.
(*)