"Pokonya saya gak pernah nawarin artis untuk endorse, jadi modusnya si penipu itu menghubungi admin tempat yg aku baru datengin," imbuhnya.
Setelah mendapatkan informasi dari adminya, wanita yang kini berkecimpung sebagai DJ itu kembali mengungkap tindak penipuan yang mengatasnamakan dirinya.
"Yang baru aku post di Instagram, lalu si penipu itu bilang bahwa yg dia WA adalah NO pribadi aku, dan pake foto aku di WA nya si penipu itu," ujarnya.
Tak hanya menawarkan endorse, sang penipu juga menyeret-nyeret rekan artisnya Gisella Anastasia.
Ya, tak hanya sang DJ, namun mantan istri Gading Marten itu juga diseret untuk meyakinkan korban.
"Nawarin endorse kak @gisel_la dan lain2 dan aku sama sekali gak tau," ujarnya.
Namun sayang, owner yang terjebak dalam kerja sama endorse tipu-tipu itu telah jatuh ke perangkap.
Dikira sungguhan, sang owner dikabarkan sudah melakukan transfer produk dan sejumlah uang untuk mengiklankan barang.
Akhirnya kedok tipu-tipu ini terbongkar setelah korban menghubungi Evelin Nada Anjani secara langsung.