Find Us On Social Media :

Sabar Ini Ujian Jadi Film Indonesia Pertama Berkonsep Time Loop yang Tayang di Disney+ Hoststar 5 September 2020

By Rissa Indrasty, Jumat, 4 September 2020 | 20:29 WIB

Press conference film Sabar Ini Ujian, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (4/9/2020).

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty

Grid.ID - Film Sabar Ini Ujian akan tayang di Disney+ Hoststar pada 5 September 2020 mendatang.

Beberapa artis yang turut serta bermain film ini yaitu Vino G Bastian, Luna Maya, Ananda Omesh, Estelle Linden, Rigen dan masih banyak lagi.

Manoj Punjabi selaku sutradara film mengungkapkan rasa bangganya karena bisa menyuguhkan film dengan konsep terbaru di Industri perfilman Tanah Air.

Baca Juga: Berjalan Terengah-engah Pakai Kruk karena Retak Tulang Kaki, Luna Maya Tetap Profesional Jalani Pekerjaan

"Saya kira ini setahun yang luar biasa bagi kita semua, ini jujur pertama film ini time loop, konsepnya apa, ceritanya, semua udah jelas," ungkap Produser, Manoj Punjabi saat ditemui Grid.ID di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (4/9/2020).

"Ini film bener-bener udah layar lebar, karena situasinya begini, bukannya saya takut untuk rilis di bioskop, tapi kita mau created hal yang baru, kita punya trend baru lewat OTT," jelas Manoj.

Terlebih lagi, film ini menjadi film Indonesia pertama yang masuk dan tayang di Disney+ Hoststar.

Baca Juga: Luna Maya Dijauhi dan Tidak Punya Teman Saat Syuting Film Sabar Ini Ujian karena Baru Pulang dari Brazil

"Pandemi ini kita benar-benar jadi kreatif, jadi balik lagi, saya bersyukur kita bisa masuk Disney yang pertama akan launching tanggal 5 September dan salah satu film baru," ungkap Manoj Punjabi.

Padahal, awalnya Manoj Punjabi merasa ragu untuk memproduksi film ini, karena takut menghilangkan ciri khas film Indonesia.

"Awalnya saya ragu sekali ini bisa nggak, kita mau coba-coba sesuatu yang nggak lokal, tapi ternyata hasilnya, good job," tutur Manoj Punjabi.

Baca Juga: Ngaku Tak Kapok Meski Tangannya Dijahit Hingga Kakinya Retak, Luna Maya Ceritakan Kejadian Nahas yang Dialaminya saat Gowes: Pas di Atas Sepeda, Tiba-tiba Angin Kenceng...

Manoj Punjabi berharap agar film ini dapat diterima dengan baik dan menjadi kemajuan besar bagi industri film Tanah Air.

"Mudah-mudahan ini jadi sesuatu yang sukses, harapan saya ini film bisa jadi terobosan, jadi sensasi jadi satu kebanggan kita dan point kita untuk maju ke OTT," tutup Manoj Punjabi.

(*)