Grid.ID - Nama Gatot Brajamusti pernah menjadi sorotan publik lantaran menjadi guru spiritual artis cantik Reza Artamevia dan Elma Theana.Reza Artamevia dan Elma Theana sempat pernah disebut berguru pada Gatot Brajamusti hingga tinggal di padepokan tersebut.Tak hanya tinggal di sana, Elma Theana juga disebut-sebut pernah membeli sebidang tanah di depan Padepokan Gatot Brajamusti yang menikahi siri Reza Artamevia.Hal tersebut pernah diungkap salah satu warga yang menjadi tetangga padepokan Gatot Brajamusti.
Baca Juga: Pernah Terciduk di Hotel Bersama Gatot Brajamusti karena Narkoba, Ternyata Inilah yang Buat Reza Artamevia Lolos dari Hukuman 4 Tahun Lalu Melansir dari laman Nova.ID, Gatot dan keluarga telah sejak tahun 1997 tinggal di desa Sukamanah, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.Keberadaan rumah mewah yang berada di Jalan Cikaray itu menjadi sorotan seiring tertangkapnya sang pemilik saat pesta narkoba di sebuah hotel di Lombok, NTB, pada Minggu (28/8/2016) lalu.Rumah mewah tersebut mendapat julukan padepokan, meski para tetangga tak pernah menyebutkan hal tersebut. “Kalau kami warga di sini tidak pernah menyebut rumah itu sebagai pedepokan, karena memang bukan pedepokan. Warga kami tidak ada yang tinggal di rumah itu sebagaimana Elma dan Reza,” ujar Pepen, salah satu tetangga di sekitar padepokan Gatot Brajamusti.
Baca Juga: Kronologi Penangkapan Reza Artamevia Terkait Kasus Narkoba, Diamankan di Restoran hingga Barang Bukti Berupa SabuPepen juga menuturkan, Elma sempat membeli sebidang tanah di depan rumah Gatot lalu menjualnya kembali.“Sampai-sampai, Elma Theana sempat membeli sebidang tanah yang berlokasi persis di seberang rumah Gatot. Tapi kemudian dijual kembali,” imbuhnya.Namun di tahun 2009, keluarga Gatot Brajamusti yang terdiri dari istrinya bernama Dewi Aminah, dan kedua anaknya pindah ke Jakarta.“Mereka pindah ke Jakarta. Sejak saat itu, Gatot, istri dan dua anaknya bukan lagi warga Sukamanah,” jelas Wawan, sekretaris Desa Sukamanah.
Baca Juga: Tersandung Skandal Narkoba dan Kasus Gatot Brajamusti, Intip Rumah Reza Artamevia yang Kini Ditinggal Sang Penghuni, Sederhana Namun Dihiasi Kursi Mewah Berukiran EmasPadepokan Gatot Brajamusti itu disebut-sebut menjadi saksi bisu ritual seks menyimpang hingga narkoba.Melansir dari laman Serambinews.com, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono mengatakan penyidik mendapat pengakuan dari Gatit Brajamusti dan sirtinya soal ritual seks menyimpang."Diakui juga sama Aa GB dan istrinya, mereka pernah melakukan (hubungan seks) bersama perempuan lain, three some dan perempuannya itu bergantian," kata Awi di Mapolda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta, Kamis (6/10/2016).Saat melakukan ritual seks menyimpang tersebut, Gatot memperdaya para pengikutnya untuk menghisaP sabu yang disebutnya sebagai 'aspat'. yang diakuinya sebagai jenis makanan jin.
Baca Juga: Biasanya Ramah, Perangai Reza Artamevia Mendadak Berubah Usai Dipepet Gatot Brajamusti dan Kepergok Berduaan dengan Sang Guru Spiritual: Tolong Keluar!"Jadi pengakuannya itu sebelum tahun 2012 pakai aspat, karena habis kemudian ke sini-sini pakai sabu," ungkap Awi.Hingga akhirnya Gatot Brajamusti divonis sembilan tahun kurungan penjara, karena terbukti bersalah melakukan tindak pidana asusila terhadap CTP.Dilansir Grid.ID dari laman Wiken.ID, CTP merupakan perempuan yang mengaku diperkosa Gatot saat dirinya berusia 16 tahun.CTP menjelaskan ritual seks itu dilakukan dengan dalih untuk transformasi oksigen bagi jin yang ada di tubuh Aa Gatot.
Baca Juga: Hidup Reza Artamevia Amburadul Pasca Bercerai dari Adjie Massaid hingga Terjerat Kasus Narkoba Saat Berguru Kepada Gatot Brajamusti, Tak Disangka Aaliyah Massaid Ternyata Sering Lihat Sang Ibu Mamakai Barang Haram Itu!Dia lalu dipaksa berhubungan badan dengan Aa Gatot hingga hamil.Tak hanya itu, CTP juga sempat menyeret nama Reza Artamevia yang diakuinya pernah melakukan hubungan seks menyimpang.Pengakuan CTP dibantah mentah-mentah oleh Reza Artamevia.Namun, Gatot Brajamusti terbukti melakukan tindakan asusila terhadap CTP dan mendapat vonis dari Majelis Hakim dengan hukuman 9 tahun penjara dalam persidangan dengan agenda putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Ampera, Jakarta Selatan, Selasa (24/4/2018) lalu.
Baca Juga: Ngaku Sama-sama Belajar Ilmu Agama Bareng Reza Artamevia, Artis Cantik Ini Nyesal Telantarkan Anak Selama 9 Tahun Demi Ikuti Ajaran SesatLantas seperti apa kondisi padepokan yang jadi saksi bisu tindakan asusila tersebut?Berikut ini penampakan padepokan Brajamusti yang terletak di Jalan Cikaray, Desa Sukamanah, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Rumah mewah dengan halaman luas itu terletak tidak jauh dari Masjid Attawwabiin, Cikaray, Cisaat.Meski kini bukan lagi jadi rumahnya, bekas padepokan Gatot Brajamusti itu terlihat tak terawat.
Baca Juga: Ngaku Sama-sama Belajar Ilmu Agama Bareng Reza Artamevia, Artis Cantik Ini Nyesal Telantarkan Anak Selama 9 Tahun Demi Ikuti Ajaran SesatBangunan tampak kusam dan cat di pintu gerbang sudah mengelupas.Sementara halaman rumahnya sudah mulai ditumbuhi banyak tanaman merambat. (*)