Dalam unggahan itu, Atta mengunggah tangkapan layar seorang netizen yang memberi dukungan kepadanya.
"Itu hanya orang iri abang, Emak-emak selalu ada buat abang sama calon bojo.
Emang salahnya di mana batik kan nggak selalu kelihatan formal kek jaman dulu.
Sekarang batik banyak macem-macem model batik," ujar netizen tersebut.
Tak mau tinggal diam, Atta pun memberi balasan yang menohok untuk netizen yang mencibirnya.
Atta bahkan sampai menyinggung soal kata 'anjay' yang kini ramai dibicarakan publik.
"Pake jeans jadi masalah, pantes anjay aja jadi masalah.
Banyak masalah lebih penting," ujar Atta.
(*)