"Motor? SMP kayaknya SMP kelas, mulai naik motor itu SMP kelas 3, berarti SMP kelas 2 mulai suka," kata Ariel.
Ia mulai mengenal dan menyukai motor karena sering berkumpul dengan teman-teman kompleks rumahnya.
"Sebenarnya karena teman-teman. Kan anak kompleks ya, anak kompleks itu biasanya berbaur," sambungnya.
"Jadi dari yang SD sampai SMA itu satu tongkrongan biasanya,"
"Taunya dari situ, ngelihatin mereka, ngomongin motor, senang,"
"Akhirnya SMP baru bisa naik motor sendiri kayak keluar dari kompleks," terang Ariel.
"Berarti dulu geng motor?" kulik Soleh Solihun.
"Enggak. ngumpul-ngumpul aja. Enggak," jawab Ariel.
"Cuman kalau di Bandung kan kreatif ya, anak-anak itu semuanya kreatif,"
"Dan kadang-kadang outputnya itu macam-macam. Ada yang musik, ada yang ini itu, dan mereka ngumpul-ngumpul, dekat sih kebetulan," jelas Ariel.