Grid.ID – Sebuah kejadian mengerikan dialami seorang remaja 17 tahun asal India.
Dilaporkan remaja itu bernama Sweety Kumari mengeluh sakit perut.
Selama berhari-hari dia sakit perut dan membuatnya masuk rumah sakit.
Dia akhirnya menjalani operasi di negara bagian Jharkhand di India.
Hasilnya dokter terkejut melihat isi perut Kumari.
Di mana dilansir dari Daily Mirror pada Minggu (6/9/2020), dokter menemukan sebuah gumpalan rambut seberat 7 kg di dalam perut remaja itu.
Butuh enam jam lamanya untuk menyelesaikan operasi itu dan menarik gumpalan rambut itu.
Sebenarnya apa yang terjadi?
Kata dokter, Kumari menderita rapunzel syndrome atau sindrom rapunzel.
Di mana rapunzel syndrome adalah kondisi medis langka yang membuat penderitanya memakan rambutnya sendiri.