Grid.ID - Anak sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming memang sudah menjadi sorotan publik saat dirinya masih menjadi pengusaha muda.
Namun, Gibran Rakabuming semakin disorot ketika memutuskan untuk terjun ke dunia politik, dengan mencalonkan diri sebagai Walikota Solo.
Tentu keputusan Gibran Rakabuming ini sempat mendapat kritikan tajam dari berbagai pihak.
Betapa tidak? Gibran diketahui tak memiliki latar belakang politik sebelumnya.
Apalagi, statusnya sebagai anak RI 1 sempat menjadi polemik, lantaran dituding mengembang biakkan dinasti politik.
Ditambah lagi, sang adik ipar Bobby Nasution juga maju sebagai pimpinan daerah di Medan.
Meski mendapat berbagai kritikan, nyatanya Gibran justru tetap melenggang dengan mendapat dukungan penuh dari partai PDI-P.
Dan pada Jumat (4/9/2020) lalu, Gibran bersama pasangannya Teguh Prakosa secara resmi mendaftar diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Dari pantauan Kompas.com, Gibran dan Teguh kompak naik sepeda onthel dan mengenakan pakaian lurik, bawahan batik Sidoluhur, dan blangkon Sidomukti, saat menuju KPU.
Tak kalah dari Gibran dan Teguh, istri keduanya Selvi Ananda dan Selly Yusnita juga sempat menjadi sorotan.
Selvi dan Selly kompak mengenakan kebaya brukat warna putih, dan menaiki andong.
Ibunda Jan Ethes ini tampil sangat anggun dengan rambu bersanggul dan masker yang semotif dengan kebayanya.
Penampilan Selvi saat mengantar sang suami ke KPU ini pun menuai pujian dari banyak orang.
Ya, momen Selvi menemani Gibran itu dibagikan di laman Instagram @janethes_story pada Senin (7/9/2020) lalu.
"Ananda dampingi @gibran_rakabuming di KPU Solo.
Cewek jawa kalau udah pakek kebaya, cantiknya ga ada obat," tulis akun @janethes_story di kolom caption.
Pada video yang berdurasi 5 menit 16 detik tersebut, terlihat Selvi yang sangat ramah saat dipanggil oleh awak media.
"Mbak Selvi," panggil seorang wartawan.
"Iya mas," balas Selvi sambil melambaikan tangan.
Selain keramahannya itu kecantikan Selvi selama berada di sisi Gibran sukses membuat netizen melongo.
"Cantik banget ibunya mas Ethes," komentar @lenymardhiani.
"Cantiknya natural beneran inner beauty sikapnya pun ramah sekali," imbuh verlianoni.
"Cantik Elegant berkelas mba selfi," tulis @griya_muslimah_yuniar.
"Luwes banget mb selvi jadi ibu negara," imbuh @aliemaziza.
(*)