Find Us On Social Media :

17 Tahun Lalu Hilang, ODGJ Mantan Pelaut Korban Rampok yang Sempat Nyebur di Laut Bengkulu Akhirnya Kembali Bertemu Keluarga, sang Ibu Nyaris Pingsan Usai Lihat Anaknya Masih Hidup

By Novita, Jumat, 11 September 2020 | 08:53 WIB

17 Tahun Lalu Hilang, ODGJ Mantan Pelaut Korban Rampok yang Sempat Nyebur di Laut Bengkulu Akhirnya Kembali Bertemu Keluarga, sang Ibu Nyaris Pingsan Usai Lihat Anaknya Masih Hidup

Baca Juga: Bukan Karena Suka Bagi-bagi Uang, Baim Wong Akui Rezekinya Makin Lancar Setelah Lakukan Hal Ini

ODGJ yang selama lebih dari dua tahun hidup di jalanan itu pun akhirnya dibawa ke tempat asalnya di Indramayu usai dibersihkan.

Tangis ibu Saeful pun pecah hingga pingsan saat tahu sang anak masih hidup setelah 17 tahun tak kembali ke rumah.

"Batin yakin (Batin saya yakin ini anak saya)," ungkap ibunda Irwan masih menahan tangisnya.

Saeful yang ternyata memiliki nama asli Irwan itu pun terlihat masih bingung tetapi sudah berani menatap mata orang disekitarnya.

Baca Juga: Kini Bertahan Hidup dari Usaha Laundry, Pinkan Mambo Beberkan Dirinya jadi Seperti Orang Gila yang Sering Ngomong Sendiri

Pasalnya, selama bertemu orang-orang, pandangan Irwan selalu menunduk tak berani melihat ke arah lawan bicara.

Pak Irwan pun sempat mengenali sang ibu saat ditanya sosok wanita di depannya.

"Mamak," jawab Irwan.

Sang istri pun tampak bahagia melihat suaminya kembali ke rumah.

Akan tetapi, Irwan masih belum mengenali sang istri dan lupa telah memiliki seorang anak.