Setelah mencermati salinan penetapan permohonan Sajad, Fahmi Bachmid lantas mengecek ke Kelurahan Banjar Wijaya.
Fahmi mencari tahu apakah benar mantan suami Nikita Mirzani itu tinggal di sana.
Lebih lanjut, Fahmi menegaskan bahwa tidak ada nama Sajad Ukra yang tinggal di Banjar Wijaya, Tangerang.
"Kami dapat surat dari kelurahan bahwa berdasarkan RT tersebut tidak ada seseorang yang bernama Sajad Ukra," terang Fahmi Bachmid.
Meski demikian, dalam laporan tersebut Nikita tak mencantumkan Sajad Ukra sebagai terlapor.
Sebagai pengacara Nikita, Fahmi Bachmid pun menjelaskan alasan mengapa pihaknya memilih demikian.
"Karena kita ingin dilakukan sebuah proses hukum secara transparan, kita minta supaya dalam lidik," kata Fahmi.
"Tapi yang terpenting bahwa pemohon di dalam permohonan penetapan tersebut adalah bernama Sajad Ukra," bebernya.
Terlapor yang masih dalam penyelidikan itu dikenakan Pasal 266 Ayat (1) KUHP.
Seperti diketahui, Nikita Mirzani dan Sajad Ukra menikah pada 11 Oktober 2013.