Find Us On Social Media :

Belum Mantap Berhijab, Alice Norin Diminta Suami Pakai Baju Lebih Sopan Gegara Hal Ini, Ada Apa?

By Anggita Nasution, Senin, 14 September 2020 | 07:45 WIB

Keseruan keluarga Alice Norin

Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution

Grid.ID - Tiga belas tahun yang lalu, artis Alice Norin menjadi seorang mualaf.

Keputusannya itu juga didukung oleh suami pertamanya, DJ Riri.

Meski gagal dalam mempertahankan rumah tangganya yang pertama, Alice Norin kini dapat suami yang membimbingnya dalam memeluk Islam.

Baca Juga: Mengindap Plasenta Previa, Alice Norin Pastikan Tak Bisa Lahiran Normal

Menikah sejak 2011, Alvin Yudhapatria mampu membimbing istrinya itu.

Meski tak memaksa untuk menggunakan hijab, Alice Norin mengaku suaminya menegur pelan-pelan untuk mengubah penampilannya menjadi lebih tertutup.

"Suami bukan tipe yang memaksa kamu harus jilbab gini gini, ya bagus kan kalau itu kan harus mantap dari hati. Takutnya kan kalau nanti kayak gitu lepas copot atau apa," ujar Alice Norin dalam kanal Youtube Oki Setiana Dewi.

Baca Juga: Sempat Belajar Dua Agama, Alice Norin Ungkap Alasannya Mantap Jadi Mualaf