Hal ini seperti yang diungkap Ustaz Yusuf Mansur di laman Instagramnya, pada Minggu (13/9/2020) kemarin.
"Ga ngaruh apa2 ke Syeikh Ali. Alhamdulillah. Ini malam langsung ngisi lagi. Langsung ngajar lagi. Syukur Alhamdulilah..." tulis @yusufmansurnew, pada Minggu (13/9/2020).
Kabar yang dibagikan Ustaz Yusuf Mansur itu pun menuai banyak komentar netizen.
"MasyaAllah padahal habis dijahit karena luka tusukan, mulia sekali Syekh Ali Jaber. Lindungi dan jaga Syekh Ali Jaber dan para syekh serta ulama di seluruh dunia Ya Allah, " ungkap rviasmara.
"Alhamdulillah ustaz para imam besar semua dlm lindungan Allah. Aamiin," tulis irwandy2274.
"Alhamdulilah ustaz sehat-sehat," tambah syafiraraina.
"MasyaAllah.. Semoga Allah selalu melindungi beliau dimanapun dan kapanpun. Insyaallah," ujar ainunnajah22. (*)