Laporan Wartawan Grid.Id, Mia Della Vita
Grid.ID- Penyanyi Zayn Malik akhirnya kembali aktif di media sosial Instagram setelah sebulan absen.
Kali ini Zayn Malik kembali ke Instagram untuk mengabarkan karya terbarunya kepada penggemar.
Pada Jumat (11/9/2020) pekan lalu, Zayn Malik mengunggah foto polaroid yang menampilkan dirinya bertelanjang dada.
Tanpa baju atasan, pelantun 'Pillowtalk' ini memamerkan tato punggungnya.
"Ada beberapa hal yang siap diperlihatkan padamu segera!" tulis Zayn Malik pada keterangan foto.
Ini merupakan postingan perdana Zayn Malik setelah satu bulan lebih absen dari Instagram.
Terakhir kali, penyanyi asal Inggris ini mengunggah foto selfie pada akhir Juli lalu.
Melihat postingan terbaru Zayn, Gigi Hadid pun langsung memberikan dukungan pada sang kekasih.
Dalam kolom komentar, supermodel yang kini tengah hamil itu menuliskan pesan sederhana.
Baca Juga: Uniknya Interior Apartemen Mewah Gigi Hadid dan Zayn Malik, Warna-warni dan Penuh Dekorasi Nyeleneh!
"!!" tulisnya singkat sebagai ekspresinya melihat postingan terbaru Zayn Malik.
Zayn Malik dan Gigi Hadid saat ini tengah menantikan kelahiran anak pertama mereka.
Mengutip Harpers Bazaar, Senin (14/9/2020), pasangan itu telah kembali ke New York setelah menghabiskan waktu karantina di Pennsylvania.
Sumber mengatakan, Zayn dan Gigi sudah tidak sabar menyambut buah hati mereka.
Mereka melakukan berbagai persiapan untuk menjalankan peran baru sebagai orangtua.
"Zayn dan Gigi sangat bersemangat, dan menyukai pengalaman ini bersama."
"Mereka berdua membaca buku parenting, bersenang-senang merencanakan pembibitan, dan memilih barang bersama."
"Semuanya berjalan sangat lancar, dan mereka merasa lebih dekat sebagai pasangan, lebih dari sebelumnya," ujar sumber.
Sumber lain menambahkan, mantan anggota One Direction itu merasa sangat bahagia dapat memiliki anak dari perempuan yang selalu dicintainya, Gigi Hadid.
"Zayn selalu menyukai Gigi, dan ia selalu menjadi bagian terbesar dalam hidupnya."
"Bahkan ketika ada saat-saat mereka bukan pasangan, cinta masih sangat terasa," imbuh sumber.
(*)