Find Us On Social Media :

Khusus OTG Covid-19, Pemerintah Siapkan Hotel Jadi Lokasi Isolasi

By None, Senin, 14 September 2020 | 18:04 WIB

ilustrasi kamar hotel

Di samping itu, Terawang menyebut, para operator hotel juga siap membantu Pemerintah untuk menyediakan ruang isolasi di luar wilayah Jakarta.

Selain itu, Pemerintah juga menyiapkan lokasi karantina lain bagi para pasien tanpa gejala di dan mereka yang memiliki gejala ringan di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran.

Bagi pasien tanpa gejala, Pemerintah sudah menyiapkan dua menara yakni Tower 4 dengan kapasitas 2.472 tempat tidur dan hingga kini belum terisi, serta Tower 5 berkapasitas 2.572 tempat tidur dan sudah digunakan untuk 81 orang.

Baca Juga: Tanggapi Curhatan Ibunya di Instagram, Audi Marissa: Nyokap Gue Punya Masalah Sendiri, Bukan Sama Anaknya

Sementara untuk pasien dengan gejala ringan, Pemerintah telah menyiapkan dua menara lainnya, yakni di Tower 6 dan 7.

Masing-masing menara memiliki kapasitas 1.746 dan 2.472 tempat tidur.

Hingga saat ini, di kedua tower tersebut, sebanyak 888 tempat tidur di Tower 6 sudah terisi dan 749 lainnya berada di Tower 7.

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pemerintah Gandeng Accor dan Tauzia, Sediakan 1.500 Ruang Isolasi OTG"

(*)