"Ya ikhlas lah kan mau tidak mau harus jalanin, setelah menerima harus menjalani, ya dia lebih religius lah," ungkap Verna Wahono.
Oleh karena itu Catherine Wilson jadi semakin rajin menjalani ibadah dan bahkan rutin berpuasa.
"Makanya dia rajin solat dan puasa, jadi kalau puasa dia nggak mau dibesuk orang. Dia puasa senin kamis kayaknya, kadang pihak Lemdiklat bilang Catherine nggak mau dibesuk, lagi puasa," ungkap Verna Wahono.
Selain itu, kondisi kesehatan Catherine Wilson juga sangat baik.
"Dari segi kesehatan catherine baik baik aja enggak ada sakit apa, keluarga sering kasih vitamin," tutup Verna Wahono. (*)