Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Pasangan Selebriti Citra Kirana dan Rezky Aditya sedang menikmati masa-masa awal menjadi orangtua.
Pasalnya, pada Jumat (28/8/2020), Citra Kirana melahirkan anak pertamanya yang diberi nama Keene Atharrazka Adhitya.
Namun, belum lama ini, Ciki panggilan akrabnya sempat mengalami sakit di bagian payudara hingga demam tinggi.
Ia tampaknya banyak belajar dari pengalamannya menyusui kali ini.
Mengutip laman Kompas.com, Ciki bersyukur memiliki ASI yang melimpah dan sering menyusui anaknya.
Ia mengaku kalau dirinya kemarin-kemarin sempat menganggap remeh pentingnya memompa ASI.
Baca Juga: Sering Dikunjungi Keluarga dan Psikiater, Ini Kegiatan Catherine Wilson Selama Rehabilitasi
"Yang ada di pikiran aku itu, aku nenenin Athar sering dan lama, berarti udah oke. Aku enggak perlu banyak pompa lagi. Mompa tapi jarang dan itu sebenarnya enggak boleh," ucap Citra Kirana dikutip dari vlog Ciky Citra Rezky, Selasa (15/9/2020).
Ia baru mengetahui kalau semakin sering dipompa, akan semakin banyak ASI yang diproduksi.
Sementara, saat itu dia tidak melakukannya sehingga sempat mengalami kondisi yang disebut mastitis atau peradangan payudara.
Suhu tubuhnya bahkan mencapai 39.6 derajat celcius dan mengalami sakit yang luar biasa di kedua bagian payudaranya.
"Pokoknya jangan diikuti ya guys," ujar Citra Kirana.
Baca Juga: Sering Dikunjungi Keluarga dan Psikiater, Ini Kegiatan Catherine Wilson Selama Rehabilitasi
"Jangan kayak aku sih. Aku tuh kemarin-kemarin tipe yang males banget pumping, jangan diikutin, karena itu penting banget ternyata. Aku terlalu menyepelekan pada saat itu," katanya.
Bukan hanya Citra Kirana, pesinetron cantik Donita dan Shireen Sungkar juga pernah mengalami mastitis.
Diwartakan Tribun Kesehatan, Donita sempat mengalami mastitis karena 'delay pumping' yang membuatnya hampir trauma menyusui.
“Jadi kmaren itu aku sempet mastitis karena delay pumping. Sakitnya luar biasa sampai bikin trauma nyusuin," curhat Donita.
Hal ini membuatnya stres dan drop melihat hasil pumping ASI yang turun drastis dari biasanya.
Kondisi ini sempat membuat Donita galau untuk mengatasinya dengan pumping atau menyusui langsung.
Akhirnya ia pun memilih menyusui langsung dengan risiko kesakitan hingga menangis.
Donita pun mencoba konsultasi pada dokter mengenai mastitis yang membuatnya panik dan stres.
Ia baru kali ini mengalaminya.
"Sestres dan sepanik apapun enggak pernah ngalamin ASI sampai drop. Bahkan Parva sampai sempat rewel karena ASI yang biasa berlimpah jadi seret dan enggak ngenyangin," tulis Donita.
Sementara itu, Shireen Sungkar mengalami mastitis setelah melahirkan anak ketiganya pada April 2018 lalu.
Istri Teuku Wisnu ini mengalami mastitis hingga harus bolak balik ke rumah sakit.
Hal ini diketahui dari unggahannya di instagram pribadinya.
Saat menggunakan fitur question di instagram story-nya, sang sahabat Ryana Dea menanyakan mengenai mastitis yang diderita oleh Shireen.
“Gimana masitisnya udah sembuh belum?" tanya Ryana Dea.
"@ryana_dea belum ibuu udah ke laktasi suruh USG, entah kenapa kumat melulu udah paserah doakan akuh," jawab Shireen.
Dilansir Grid.ID dari Nakita, mastitis adalah peradangan yang terjadi di jaringan payudara.
Kondisi tersebut membuat ibu mengalami kesulitan dalam memberi ASI karena payudara yang terasa sakit.
Hal ini akan menyusahkan ibu ketika ingin menyusui anaknya karena rasa sakit dan tak nyaman.
Mengutip Baby Center, mastitis dapat disebabkan oleh pembengkakan, saluran susu yang tersumbat, atau susu yang masih tertinggal di payudara setelah menyusui (stasis susu).
Kondisi ini juga dapat menyebabkan infeksi.
Seperti puting yang retak atau rusak karena kuman dapat memasuki payudara karena hal ini.
Untuk itu, ibu sebaiknya mengenali tanda dan gejalanya.
Gejala bisa datang secara bertahap atau tiba-tiba dan kondisi biasanya hanya memengaruhi satu payudara pada satu waktu.
Mastitis bisa saja disebabkan oleh infeksi.
Tanda-tanda infeksi termasuk menggigil, demam diatas 38 derajat Celcius dan kelelahan.
Mastitis membuat sebagian wanita merasa sangat sakit.
Wanita mungkin merasa seperti terserang flu dan bisa sangat menakutkan karena sakit ketika merawat bayi yang baru lahir.
Baca Juga: Duh, Makanan dan Minuman Kesukaan Semua Orang Ini Ternyata Jadi Penyebab Sakit Kepala Loh, Kok Bisa?
Selain itu, berikut adalah tanda ibu mengalami mastitis:
- Payudara terasa gatal
- Payudara mengalami memar kemerahan
- Payudara terasa perih saat menyusui
- Timbul benjolan yang terasa menyakitkan di payudara
- Ukuran salah satu payudara lebih besar karena pembengkakakan
- Puting bernanah
- Mudah lelah
- Payudara terasa nyeri
Untuk mengobatinya, ibu harus sering menyusui.
Walaupun menyakitkan, tapi tetap harus dilakukan.
Menghentikan pemberian ASI pada payudara saat mengalami mastitis justru akan memperburuk kondisi.
Agar ibu bisa terhindar dari mastitis, berikut adalah pencegahan yang bisa dilakukan:
- Banyak istirahat
- Hindari membiarkan payudara terlalu penuh dengan ASI
- Sadari jadwal perubahan anak menyusui. Bila bayi sedang tak mau menyusu, sebaiknya memompanya agar tak terlalu penuh.
- Jangan menggunakan bra atau kaos yang ketat
- Minta bantuan atau konsultasi dengan dokter laktasi bila mulai kesulitan saat menyusui
Jika kamu mengalami serangan mastitis dan terjadi berulang kali, segera hubungi dokter.
Dalam kasus yang sangat jarang, mastitis berulang bisa menjadi tanda peringatan tumor payudara.
(*)