"Entar tahun depan beli lagi, nggak musim lagi," bunyi sorakan emak-emak dalam video.
"Pertanyaannya: Ibu ini stress? Terus yang videoin sambil ketawa-ketawa juga stress kah?" tulis pemilik akun.
Mengetahui hal itu, siapa sangka pedangdut Inul sampai ikut meradang.
Lewat kolom komentar, Inul pun mencak-mencak lantaran tak terima.
Tak hanya itu, sang pedangdut juga menandai akun Polri seraya mengadukan kejadian tersebut.
"Mohon ditindak lanjuti kasus ini, tidak ada kata maaf, mohon usut segera cari dan harus diamankan @divisihumaspolri @ccicpolri," tulis istri Adam Suseno tersebut.
Menurut Inul, apa yang dilakukan oleh emak-emak tersebut adalah sebuah penghinaan.
Ia pun mendesak agar polisi mengusut dan mencari para emak-emak tersebut sampai dapat.
"Ini sudah penghinaan, bagi saya sebagai anak bangsa Indonesia, manusia yang menghina tidak layak ada dan menginjak bumi pertiwi kita.
Usuuuttt pak !!!! Usuuuttt !!! Cari sampe dapat," pungkas Inul Daratista
(*)