Find Us On Social Media :

Jangan Anggap Enteng Virus Corona, Keluarga Ini Ditinggalkan Ayah dan Ibunya Hanya Selang 30 Menit Meninggal Dunia Karena Covid-19

By Intisari Online, Kamis, 17 September 2020 | 21:17 WIB

Foto kuburan ayah dan ibu Fridan yang meninggal selang 30 menit.

Grid.id - Sebuah cuitan di twitter mengungkapkan bagaimana seseorang ditinggalkan oleh ibu dan ayahnya yang meninggal karena Covid-19.

Meskipun sudah berbulan-bulan wabah pandemi ini tidak jelas kapan akan berakhirnya.

Dia mengatakan untuk tidak menganggap enteng virus corona.

Baca Juga: Masker Scuba Tidak Disarankan Digunakan untuk Cegah Virus Corona, Justru Ini Jenis Masker yang Lebih Direkomendasikan

 

Unggahan tersebut dibagikan oleh pemilik akun Twitter @Nonameaja35 pada Sabtu (1/8/2020) lalu.

Dalam unggahannya, dia menceritakan bagaimana Covid-19 merenggut nyawa kedua orangtuanya dan sang nenek tercinta.

"Covid nggak main2 lo ya, keluargaku kena semua, ayah dan mamaku meninggal dalam 1 hari, selisih 30 menit aja, kemudian besoknya nenekku juga meninggal, sedangkan aku dirawat 18 hari, dan skrg harus hidup sendirian, jadi jgn dianggap remeh," tulis akun Twitter @Nonameaja35.

Covid nggak main2 lo ya, keluargaku kena semua, ayah dan mamaku meninggal dalam 1 hari, selisih 30 menit aja, kemudian besoknya nenekku juga meninggal, sedangkan aku dirawat 18 hari, dan skrg harus hidup sendirian, jadi jgn dianggap remeh

— NdoroEndut (@Nonameaja35) Juli 31, 2020

Halaman selanjutnya