Grid.ID - Usai bercerai dari Ahmad Dhani, Maia Estianty tak terlihat menjalin hubungan asmara dengan siapa pun sebelum akhirnya dinikahi Irwan Mussry.
Namun ternyata, sebelum dinikahi Irwan Mussry, mantan istri Ahmad Dhani itu pernah dikabarkan dekat dengan pembalap ganteng bernama David Tjiptobiantoro.
David Tjiptobiantoro yang sempat dikabarkan menjalin hubungan dengan Maia Estianty sebelum dinikahi Irwan Mussry kini dekat dengan Julie Estelle.
Sebagaimana diketahui, Maia Estianty dan Irwan Mussry telah menikah para 29 Oktober 2018 lalu di Tokyo, Jepang.
Pernikahan itu hanya dihadiri keluarga dan orang-orang terdekat Maia dan Irwan saja.
Namun siapa sangka, melansir dari GridHot.ID, sebelum akhirnya menjatuhkan pilihan pada sosok pengusaha tajir mlintir ini, Maia ternyata disebut-sebut sempat dekat dengan pria.