Find Us On Social Media :

Keinginan D'Masiv Rekaman di Abbey Road Telah Digambarkan Band Tersebut di Album Ketiga

By Rangga Gani Satrio, Senin, 21 September 2020 | 20:38 WIB

Cover lagu Suho EXO, D'masiv dapat hadiah manis dari SM Entertainment.

Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio

Grid.ID - Band D'Masiv telah mewarnai blantika musik Indonesia selama 17 tahun.

Menurut D'Masiv, salah satu kado berharga mereka ialah bisa lakukan rekaman di Abbey Road, London, Inggris.

Tapi D'Masiv tidak mau puas dengan pencapaian tersebut.

Baca Juga: Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Berikan Beasiswa Kuliah untuk Pengasuh Rafathar, Lala

"Buat kita ini justru awal, karena kita masih punya banyak mimpi-mimpi besar ke depan," kata Rian Ekky Pradipta, vokalis D'Masiv, saat konferensi pers secara virtual, Senin (21/9/2020).

Namun siapa sangka, mimpi rekaman di tempat yang juga dijadikan judul album oleh band The Beatles ini sudah digambarkan band yang terbentuk tahun 2003 ini di album ketiganya.

"Dari 8 tahun lalu kita sudah punya mimpi suatu saat kita pingin bisa rekaman di Abbey Road," ucap Rian.

"Sudah kita gambarkan di cover album ketiga," lanjutnya.

Baca Juga: Rilis Album Solo, Pasha Jamin Tak Ada Sentuhan Ungu di dalamnya

Seperti diketahui, band D'Masiv beranggotakan Ekky Pradipta (vokal), Dwiki Aditya Marsall (gitar), Nurul Damar Ramadan (gitar), Rayyi Kurniawan Iskandar Dinata (bass), dan Wahyu Piadji (drum).

Keutuhan band tersebut sangat terlihat dari personel yang tidak pernah mengganti formasi.

(*)