"Jadi kamu enggak mau untuk menjaga perasaan cowok yang kita bahas itu?," lanjutnya.
Ditanya soal asmara, Luna Maya malah tampak kebingungan.
Feni Rose pun harus mengulangi pertanyaannya.
Baca Juga: Diam-diam, Luna Maya dan Ariel NOAH Ternyata Masih Saling Beri Ucapan di Hari Ulang Tahun
Dan kali ini, ia justru menyinggung nama Ariel, mantan para Luna Maya.
"Gimana ini? Enggak jelas deh pertanyaannya," kata Luna Maya.
"Misalnya kita bahas Ariel, kamu kadang-kadang enggak enak kalau Ariel udah punya pacar," ujar Feni Rose.
Menyinggung soal Ariel, Luna Maya malah dibuat penasaran soal pacar pentolan grup band Noah itu.
Ucapan Luna Maya sontak membuat Feni Rose terbahak.
"Udah punya pacar ya?," tanya Luna Maya.
"Enggak tahu aku, kan kamu biasanya yang tahu," jawab Feni Rose terbahak.