Find Us On Social Media :

Diterpa Cobaan Bertubi-tubi Saat Baru 2 Tahun Menjabat Sebagai Wakil Walikota Palu, Pasha Ungu Ceritakan Kondisinya Saat Hadapi Gempa Dahsyat di Donggala 2018 Silam: Kita Gak Punya Pilihan!

By Fidiah Nuzul Aini, Rabu, 23 September 2020 | 13:28 WIB

Diterpa Cobaan Bertubi-tubi Saat Baru 2 Tahun Menjabat Sebagai Wakil Walikota Palu, Pasha Ungu Ceritakan Kondisinya Saat Hadapi Gempa Dahsyat di Donggala 2018 Silam: Kita Gak Punya Pilihan!

Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini

Grid.ID - Kehidupan Sigit Purnomo Syamsuddin Said alias Pasha Ungu memang tak pernah sepi dari perbincangan publik.

Ya, pria yang kini menjabat sebagai Wakil Walikota Palu itu memang kerap wara-wiri di layar kaca Tanah Air bersama dengan band-nya.

Hingga kini kehidupan Pasha Ungu memang selalu patut untuk diperbincangkan.

Baru-baru ini, ada kabar mengejutkan yang datang dari suami Adelia Wilhelmina itu.

Baca Juga: Tak Serumah Lagi dengan 3 Anaknya Usai Cerai dari Okie Agustina Lantaran Tinggal Beda Pulau Demi Karier Politiknya, Pasha Ungu Bongkar Hubungannya dengan sang Buah Hati

Bagaimana tidak, Pasha dikabarkan gagal maju pilkada 2020 sebagai bakal calon Wakil Gubernur Sulawesi Tengah.

Melansir dari Kompas.com, Pasha Ungu bersama pasangannya, Anwar Hafid, dinyatakan tidak memenuhi persyaratan.

Anwar Hafid dan Pasha Ungu hanya mengumpulkan tujuh dari sembilan kursi.

Sementara, untuk persyaratan maju di Pilkada Sulteng dibutuhkan dukungan dari 20 persen kursi parlemen.

Baca Juga: Berhasil Hidupkan Sosok yang Mengerikan Hingga Jadi Ikon Horor di Tahun 90-an, Pemeran Mak Lampir di Sinetron Misteri Gunung Merapi Ternyata Punya Cucu Cantik dan Berbakat

Pasha Ungu mengatakan bahwa kegagalannya tersebut bukanlah akhir dari segalanya.