Find Us On Social Media :

Tak Mengindahkan Imbauan Protokol Kesehatan, Wakil Ketua DPRD Tegal Malah Buat Konser Dangdut di Khitanan Anaknya hingga Picu Kerumunan Massa

By Novia, Jumat, 25 September 2020 | 20:45 WIB

Warga berhimpitan menyaksikan pentas dangdutan di tengah landemi yang digelar salah satu pejabat di Lapangan Tegal Selatan Kota Tegal, Rabu (23/9/2020) malam.

Mengetahui hal tersebut, Kapolsek Tegal Selatan Kompol Joeharno akhirnya angkat bicara.

Baca Juga: Akui Telah Lakukan Perzinaan Sebanyak 6 Kali hingga Sempat Ditemukan Terkapar Setengah Telanjang di Dalam Mobil, Dua Oknum PNS di Asahan Kini Berujung di Balik Jeruji Besi

Menurut Kompol Joeharno, sebelum acara digelar pihak bersangkutan memang sudah mengajukan izin. 

Sebelumnya, Wasmad Edi Susilo mengaku hanya membuat acara sederhana.

Namun saat dilakukan pengecekan, ternyata hal tersebut tak sesuai dengan apa yang dikatakan sebelumnya.

Baca Juga: Bercita-cita Ingin Bisa Bisa Menghilang, Dua Remaja di Sumbar Malah Diciduk Polisi Gegara Bongkar Makam dan Curi Jari Kelingking Mayat!

Menyikapi hal tersebut, pihak berwajib sudah berusaha menegur dan meminta pihak terkait tak melanjutkan acara.

Namun, Wasmadi justru bersikukuh melanjutkan acara dengan alasan sudah terlanjur dipersiapkan.

"Karena kegiatan ini sudah disiapkan, maka dia (tuan rumah) menyatakan tidak akan melibatkan TNI dan Polri untuk pengamanan dan akan menanggung sendiri semua risiko yang terjadi," kata Joeharno.

Baca Juga: Suami Salat Subuh di Masjid, Istri Malah Berzina Selundupkan Selingkuhan ke Dalam Rumah, Tertangkap Basah oleh Warga Pelaku Mengaku Hanya Pegangan Tangan!

Selain itu, pihak kepolisian juga mengaku kalah persiapan dan tak berani membubarkan massa yang terus berdatangan.