Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Untuk keempat kalinya, musisi Maia Estianty melalukan tes SWAB demi memastikan dirinya tak tertular virus Covid-19.
Disamping itu, melakukan tes SWAB juga merupakan bentuk tanggung jawab Maia Estianty yang masih harus bekerja di tengah pandemi.
"Bentuk rasa tanggung jawab. Senin mau syuting non stop. Pihak TV juga udah SWAB semua tim," tulis Maia Estianty seperti Grid.ID kutip.
Lagipula, ternyata istri pengusaha Irwan Mussry itu khawatir lantaran sempat melakukan kontak dengan timnya yang terjangkit Covid-19.
"11 hari lalu sempat ketemu timku yang positif Covid-19, satu positif Covid, satu suspect Covid-19."
"Sempet deg-degan karena sempet kerja bareng dari hari Kamis minggu lalu sampe hari ini udah 4 kali SWAB PCR," sambungnya.
Meski begitu, ibunda Al Ghazali ini optimis hasil tes SWAB yang dilakukannya akan negatif.
"InsyAllah negatif lagi karena tiga kali kemarin hasilnya negatif," tuturnya.
Mantan istri Ahmad Dhani ini juga mengimbau masyarakat agar tak takut melakukan tes SWAB.
Menurutnya, tes SWAB tidak menyakitkan asalkan tetap santai saat dilakukan proses pemeriksaan.
"Aman kok. Jangan takut SWAB, ya. Geli-geli gimana gitu. Lama-lama nyandu, berasa digelitikin."
"Nggak sakit, kok. Rahasianya rileks, jangan tegang. Kalo tegang malah nggak enak," ujar Maia.
Baca Juga: Main Bareng Maia Estianty, Marsha Aruan: Repot Kalau Terjebak Nostalgia Tuh..
"Nggak rileks pas lihat bill bayarnya kalo satu kantor ama seisi rumah di-SWAB hahaha," canda Maia.
(*)