Find Us On Social Media :

Kru Produksi Drama Run On Positif Terinfeksi Covid-19, Shin Se Kyung dan Sooyoung Dikarantina!

By Mia Della Vita, Senin, 28 September 2020 | 07:30 WIB

Seorang kru produksi drama Run On positif terinfeksi Covid-19, Shin Se Kyung hingga Sooyoung jalani karantina.

Kendati demikian, Sooyoung tetap mengisolasi diri untuk berjaga-jaga.

Kondisi terkini Sooyoung itu diungkap oleh agensi Sooyoung, Saram Entertainment.

"Staf Choi Sooyoung dan Choi Sooyoung tidak berhubungan (dengan pasien yang dikonfirmasi)."

"Jadi mereka bukan target pengujian dan investigasi. Namun, mereka tetap dikarantina untuk berjaga-jaga dan mereka terus memantau situasi," ujar agensi Sooyoung.

Baca Juga: Shin Se Kyung Tanpa Makeup Begini di Hari Valentine, Banyak Dicari Pula!

Hasil tes Covid-19 kemungkinan besar akan keluar pada 28 September 2020.

Hingga kini, belum diketahui kapan drama tersebut akan melanjutkan syuting.

Run On akan menceritakan dua karakter yang tumbuh dari lingkungan berbeda, bertemu, dan saling jatuh cinta.

Baca Juga: Shin Se Kyung Tanpa Makeup di Hari Valentine, Begini Penampilannya!

Di drama ini, Im Siwan berperan sebagai Ki Sun Kyum, atlet lari jarak pendek yang pensiun.

Hidupnya berubah setelah bertemu dengan karakter Shin Se Kyung, Oh Mi Joo.

Lalu Sooyoung akan berperan sebagai CEO agensi olahraga Seo Dan Ah, sedangkan Kang Tae Oh akan menjadi siswa seni Lee Young Hwa.

Baca Juga: 20 Tahun Terjun di Dunia Hiburan Korea, Begini Harapan Besar Shin Se Kyung untuk Karirnya

Jika tidak ada perubahan, drama Run On akan tayang pada paruh kedua tahun ini di JTBC.

(*)