Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Sebagai seorang artis, penampilan sempurna adalah sebuah keharusan bagi Nagita Slavina.
Karena menjadi selebriti papan atas Tanah Air membuat Nagita Slavina selalu menjadi sorotan.
Sosok Nagita Slavina memang tidak pernah sepi dari perhatian penggemarnya.
Penggemar Nagita pun seakan mencari segala macam informasi terkait idolanya.
Bahkan tak jarang mereka pun selalu memperhatikan segala hal di sekitarnya, termasuk pakaian dan perabotannya.
Demi tetap tampil oke di segala acara, berbagai brand ternama pun sering wara-wiri di badannya.
Hal ini nampak ketika dirinya dengan bangga mengenakan tas kecil berwarna biru tua ini.
Akun Instagram penggemar @fashion_nagitaslavina pada Rabu (30/9/2020) mengunggah harga asli dari tas tersebut.
Tas tersebut adalah tas selempang berukuran kecil yang diproduksi oleh brand kenamaan Louis Vuitton.
Brand tersebut diketahui adalah satu produsen fashion terkemuka di kancah internasional.
Bukan hal yang mustahil harga yang dipatok untuk satu buah tas ini adalah sekitar Rp 57,5 juta atau hampir menyentuh Rp 60 juta.
Sontak saja, tas mini yang diberi nama Dauphine MM ini pun menuai berbagai macam komentar dari netizen.
Ada yang memuji kecantikan Nagita, namun ada pula yang justru salah fokus pada tas mahal tersebut.
"Mama Gigi ga pernah merasakan sensasi kaki dicium knalpot panas nih," tulis @moonlight_dev.
"Motor L*xi-ku hormat ma tas Gigi (Nagita)," timpal @mayang3703.
"Rp 57jt anjay and bisa beli Tempe berapa Banyak but stock Di rumah," sambung @junsam93.
"Cantik memang loh..tapi satu pun dari harga termurah barang mbk Gigi saya gak bisa beli, liat potonya saja jadlahh," komentar @fashion.lenashop.
"Rp 57 jutaa bisa buat kuliah sampe selesai, sama mbk Gigi cuma dibuat beli tass mama Gigi the best emang," sahut @lindi.pu.
(*)