Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Aktor Hollywood Thomas Jefferson Byrd menjadi korban penembakan di Atlanta, Amerika Serikat.
Thomas Jefferson Byrd pun tewas terbunuh di usia 70 tahun pada Sabtu (3/10/2020).
Kabar kematian Thomas Jefferson Byrd ini kemudian dikonfirmasi oleh Departemen Kepolisian Atlanta.
Menurut keterangan kepolisian Atlanta, petugas mendapatkan panggilan darurat tentang seseorang yang terluka pada 01.45 dini hari waktu setempat.
Akan tetapi setibanya di lokasi kejadian, 2259 Belvedere Ave, petugas menemukan Thomas terbaring tidak responsif.
Petugas kesehatan mengatakan, ia meninggal dengan beberapa luka tembak di punggung.
Kepolisian sedang menyelidiki kasus tersebut. Kepada Variety, kepolisian menyatakan informasi yang mereka dapat masih awal.
Mengutip Variety, Senin (5/10/2020), Thomas Jefferson Byrd, semasa hidupnya dikenal membintangi beberapa film karya sutradara Spike Lee.
Di antaranya Clockers, Get on the Bus, Bamboozled,Chi-Raq, Red Hook Summer, Girl 6, dan Da Sweet Blood of Jesus.
Dia juga pernah membintangi film karya Antoine Fuqua, Brooklyn's Finest.
Thomas juga bermain peran dalam film garapan F. Gary Gray berjudul Ray yang dibintangi Jamie Foxx.
Baca Juga: Mendadak Singgung soal Perselingkuhan, Jessica Iskandar Sindir Richard Kyle?
Sebagai mantan rekan kerjanya, Spike Lee pun menuliskan ucapan belasungkawa dan penghormatan kepada Thomas.
"Dengan penuh duka, aku mengumumkan pembunuhan tragis saudara kita tercinta Thomas Jefferson Byrd tadi malam di Atlanta, Georgia."
"Tom adalah aktor favoritku. Kami mengucapkan belasungkawa dan doa untuk keluarganya."
"Beristirahat dalam damai saudara Byrd," tulis Spike di akun Instagram miliknya, @officialspikelee. (*)