Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Zaskia Adya Mecca merupakan selebriti yang rajin bermain media sosial.
Ia kerap kali mengunggah potret dan sederet aktivitasnya ke publik.
Tak hanya dirinya, media sosialnya juga penuh dihiasi momen-momen seru kelima anaknya.
Namun tak seperti biasanya, unggahan Zaskia baru-baru ini cukup mengejutkan.
Bagaimana tidak? Ia sampai disebut sombong oleh seorang netizen lantaran unggahannya.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagramnya @zaskiaadyamecca pada Minggu (04/10/2020).
Dalam unggahan itu, Zaskia awalnya memposting foto anak keduanya bernama Kala Madali Bramantyo.
Dalam foto itu, anak kedua Zaskia Adya Mecca tersebut tampak memandang gerbang rumah yang tertutup.
Siapa sangka, di balik gerbang yang tertutup itu terdapat anak tetangga Zaskia yang sedang mengintip seolah ingin masuk.
Diakui Zaskia, semenjak ia pindah ke Yogyakarta, banyak anak tetangga yang seumur dengan anaknya ingin berkenalan.
"Beberapa lama semenjak pindah Jogja, anak tetangga yang seumur Kala mulai ngajak kenalan.
Kala se happy itu mau ada temen baru! Seumuran, ngajak main speda juga roller," tulis Zaskia dalam keterangan foto.
Meski begitu, Zaskia mengaku tak bisa mengizinkan anaknya keluar rumah lantaran khawatir dengan virus corona.
Istri Hanung Bramantyo itu pun mengaku sedih bukan main melihat pemandangan tersebut.
Ia pun berharap agar pandemi corona lekas menghilang agar tak lagi melarang anaknya-anaknya untuk sekadar bermain dengan temannya.
"Sayang, situasi pandemi membuat ku merasa terkotak-kotakkanan, dua anak kecil yang ingin sekedar main bersama hanya bisa saling ngobrol terbataskan pagar.
Sedih loh hati liat beginian, tapi apa daya kita semua harus saling menjaga.
Ku ga tau riwayat anak itu contact dengan siapa dan begitupun juga mereka," papar sang aktris.
Mengetahui hal itu, sontak saja netizen langsung heboh memberikan tanggapan.
Namun siapa sangka, dari banyaknya komentar terdapat salah satu cuitan netizen yang menarik perhatian sang aktris.
Bagaimana tidak, netizen tersebut terang-terangan menyebut Zaskia sebagai artis sombong.
"Kesannya somboooonggg banget jadi orang kek gtu Biaaa. Tapi artis mah gak mau berteman sama kalangan biasa sudah terlihat," tulis akun @gitasianipar11.
Mengetahui hal itu, Zaskia pun memberi jawaban yang menohok.
Diakui Zaskia ia tak masalah hendak dibilang sombong, pasalnya ia hanya bermaksud menjaga buah hatinya.
"@gitasianipar11 hahaha gapapa mau dinilai sombong, tapi aku menjaga anakku krn anak tetangga kemarin main taunya bersinggungan sama orang positif covid."
"Kalo da gitu da ga penting dinilai sombong atau tidak yang penting anak saya terlindungi," tulis ibu 5 anak tersebut.
Tak hanya itu, netizen lain juga ramai membela Zaskia dan sepakat dengan maksud baik sang aktris.
"@zaskiadyamecca i'm supporting u biaaa...walau kubukan ertong aku juga melakukan hal yang sama," tulis akun @primmiimaaa.
"@zaskiadyamecca setuju Bia ga peduli mau dibilang sombong atau ga..di masa sekarang kita harus pinter-pinter jaga diri dan keluarga sendiri," imbuh akun @pudot.kirana.
"@gitasianipar11 aku bukan artis,tapi kaya gitu juga," timpal akun @algialara.
(*)