Find Us On Social Media :

Namanya Makin Melejit Usai Tembangkan Lagu Tenda Biru, Desy Ratnasari Justru Disebut Andre Taulany Males Bawakan Single Tersebut, sang Penyanyi: Maaf Ya

By Asri Sulistyowati, Selasa, 6 Oktober 2020 | 15:38 WIB

Namanya Makin Melejit Usai Tembangkan Lagu Tenda Biru, Desy Ratnasari Justru Disebut Andre Taulany Males Bawakan Single Tersebut, sang Penyanyi: Maaf Ya

Album Tenda Biru berisikan 8 lagu, dengan 'Tenda Biru' yang menjadi single paling hits, bahkan hingga saat ini.

Tak disangka, Desy Ratnasari rupanya 'males' membawakan lagu tersebut.

Hal ini disinggung oleh Andre Taulany saat Desy Ratnasari menjadi bintang tamu di acara tv yang dipandunya.

Baca Juga: Pesonanya Pernah Mengalihkan Dunia Irwan Mussry, Ternyata Kecantikan Paripurna Desy Ratnasari Diturunkan dari Sosok Ini, Tengok Tampilan Anggunnya yang Tak Luntur Dimakan Usia!

Momen tersebut terekam dalam tayangan Ada Show yang diunggah kanal YouTube Trans7 Official pada Senin (5/10/2020).

Awalnya, Andre Taulany dan Pasha Ungu mengagumi kiprah Desy Ratnasari sebagai artis sekaligus penyanyi.

Kemudian, keduanya membahas seputar lagu 'Tenda Biru' yang dibawakan oleh Desy Ratnasari.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Enji Baskoro Punya Anak Kedua, Netizen Bahagia Doa Bilqis Punya Adik Terkabul, Hingga Foto Masa Muda Desy Ratnasari Rangkul Adjie Massaid Bikin Netizen Terpesona

"Ternyata ini, kisahnya (lagu) Tenda Biru ini yang tembus 1 juta copy, awalnya malah Desy sebetulnya males nyanyiinnya?" kulik Andre Taulany.

Mendengar pertanyaan tersebut, artis asal Sukabumi, Jawa Barat itu enggan menjawab secara gamblang.

Ia hanya beristighfar sembari mengucapkan permohonan maafnya.

Baca Juga: Pantas Saja Sanggup Bikin Irwan Mussry Jatuh Hati Selama 8 Tahun, Foto Masa Muda Desy Ratnasari Rangkul Adjie Massaid Bikin Netizen Terpesona Saking Cantiknya: Nggak Ngebosenin!