"Dia mengatakan itu dengan sungguh-sungguh! Dia ada dalam cahaya, bahagia, dan bebas, serta mengirimkan cinta," tulisnya.
Baca Juga: Siapa Sangka Minum di Pagi Hari Bisa Memicu Masalah Kesehatan, Ini Penjelasannya
Sebelum terjangkit West Nile Virus, Clark sempat mengidap rheumatoid arthritis pada usia 4 tahun.
Saat dewasa, ia pun ditunjuk sebagai juru bicara The Arthritis Foundation.
Semasa hidupnya, Clark terkenal lewat berbagai peran di sejumlah serial televisi Amerika.
Sebut saja seperti, Law & Order, Agents of S.H.I.E.L.D, The Blacklist hingga Twin Peaks.
Clark juga muncul di sejumlah film terkenal termasuk Kill Bill: Vol 2, Sin City, dan Birdman. (*)