Find Us On Social Media :

Masuk dalam Golongan Pengusaha Tajir, Fitri Salhuteru Malah Ogah Ikuti UU Cipta Kerja dan Pilih Gaji Karyawan dengan Cara Ini, Netizen: Mau Lah Kerja Sama Bos yang Baik Kayak Gini

By Widy Hastuti Chasanah, Kamis, 8 Oktober 2020 | 08:43 WIB

Fitri Salhuteru banjir pujian usai komentari UU Cipta Kerja.

Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah

Grid.ID - Pengesahan RUU Cipta Kerja memang banyak dipertentangkan oleh masyarakat.

Bukan tanpa alasan, hal itu karena masyarakat menilai bahwa UU tersebut merugikan para pekerja.

Terkait dengan hal itu, banyak selebriti hingga publik figur yang langsung mengomentari UU kontroversial tersebut.

Baca Juga: Beri Klarifikasi Soal Protes Rafathar yang Ogah Diajak Syuting, Nagita Slavina Ungkap Cara Dirinya Didik Sang Anak: Aku Sama Raffi pun Masih Sering Berdebat

Salah satunya adalah sosialita sekaligus pengusaha tajir, Fitri Salhuteru.

Dimintai tanggapan soal UU tersebut, pengusaha sukses tersebut malah memberikan jawaban yang menohok.

Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagramnya @fitri_salhuteru pada Rabu (07/10/2020).

Dalam unggahan itu, Fitri menyampaikan pendapatnya soal Omnibus Law.

"Banyak yang bertanya menanyakan pendapat saya tentang 'Omnibus Law' Undang Undang Tenaga Kerja yang baru saja disahkan," tulisnya dalam foto yang ia unggah.

Baca Juga: Unggah Foto Masa Lalu Bareng Anang Hermansyah Sebelum Jadi Permaisuri Cinere, Ashanty Bikin Netizen Auto Gaduh dan Salfok ke Tubuhnya: Imut dan Langsing!

Diakui Fitri, selama jadi bos, ia mengaku tak pernah mengikuti undang-undang ketenagakerjaan.