Namun siapa sangka jika dress bermotif polkadot itu justru mengundang perhatian netizen Tanah Air.
Pasalnya, harga busana mirip daster tersebut bisa dibilang cukup fantastis, yakni Rp 999.000.
"#NagitaSlavina wearing #Mango 'July Polka-dot Flared Dress' from mapemall.com 999.000 IDR," bunyi keterangan foto.
Tak lama dari itu, unggahan tersebut langsung menuai beragam komentar warganet.
Banyak dari mereka yang heboh lantaran daster tersebut dibanderol dengan harga yang tak wajar.
Bahkan ada pula netizen yang pernah melihat daster Nagita terjual di pasar.
Berikut komentar yang berhasil dilansir Grid.ID dari akun Instagram @fashion_nagitaslavina.
"Mungkin 1 juta buat Mama Gigi 100 ribu," kata netizen @nurulvarhana21.
"Perasaan baju model gini pernah liat di pasar kaget dekat rumah," tulis akun @nindygajah.
"Bikin ajaa beli kain nya di Cigondewah udah dapat banyaK kali," imbuh @mirahnggraeny_.
"Lagi nunggu versi daster 35 ribuan aja hahaha," komentar @masuha_tunada.
Heboh banget kan, gimana nih menurut kalian?
(*)