Find Us On Social Media :

Pernah Jadi Lawan Main Salman Khan, Aktris Cantik Ini Putuskan Mundur dari Dunia Hiburan Bollywood Demi Perdalam Agama Islam!

By Mia Della Vita, Sabtu, 10 Oktober 2020 | 17:39 WIB

Sana Khan memutuskan mundur dari dunia hiburan Bollywood karena ingin memperdalam agamanya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID - Kabar mengejutkan datang dari aktris Sana Khan yang pernah menjadi lawan main Salman Khan di film Jai Ho.

Lewat Instagram pribadinya, Sana Khan mengumumkan mundur dari dunia hiburan Bollywood.

Sana Khan menyatakan keluar dari dunia hiburan karena ingin memperdalam agama Islam.

Alasan tersebut diungkap Sana dalam pesan panjang yang diunggah dalam dua bahasa, yakni Hindi dan Inggris.

Baca Juga: Hubungan Asmara Tak Direstui, Shah Rukh Khan Pernah Ditodong Pistol Kakak Iparnya Sebelum Lamar sang Istri!

Bersamaan dengan itu, Sana juga menghapus sejumlah foto dari akun Instagram miliknya.

Foto-foto yang dihapus adalah postingan yang terkait dengan pekerjaannya di industri hiburan.

Saat ini, yang tersisa hanyalah unggahan religius dan foto-foto dirinya berhijab.

"Saya nyatakan bahwa mulai hari ini dan seterusnya, saya telah memutuskan untuk mengucapkan selamat tinggal pada gaya hidup saya di dunia hiburan."

Baca Juga: Astrolog Ramal Kapan Salman Khan Bakal Menikah, Jawabannya Bikin sang Aktor Terkejut!

"Saya akan melayani umat manusia dan mengikuti perintah sang Pencipta."

"Semua saudara dan saudari mohon doakan saya agar Allah menerima taubat saya dan memberi saya kemampuan untuk hidup sesuai tekad saya."

"Doa saya agar bisa menghabiskan hidup dengan mengikuti perintah sang Pencipta dan berikan saya ketekunan untuk melakukannya," tulisnya.

Baca Juga: Pernah Nyaris Berhenti dari Dunia Akting Akibat Film-filmnya Tak Laku, Aamir Khan: Aku Pulang dan Menangis!

Sana lanjut meminta kepada penggemarnya agar tidak lagi membahas soal pekerjaannya di dunia hiburan.

"Semua saudara dan saudari mohon tidak mencari informasi sehubungan dengan pekerjaan hiburanku, untuk selanjutnya," tutupnya dikutip dari News18, Sabtu (10/10/2020).

Sana pertama kali dikenal lewat acara Bigg Boss 6.

Ia juga merupakan kontestan Fear Factor: Khatron Ke Khiladi 6.

Baca Juga: Tak Pernah Mau Publikasi Aksi Sosial, Reza Rahadian Sebut Alasannya

Setelah itu, aktris berusia 32 tahun ini bermain peran di film Jai Ho yang juga dibintangi Salman Khan pada 2014.

Ia juga membintangi webseries berjudul Special OPS yang dirilis awal tahun ini.

Tak hanya Bollywood, Sana juga sempat membintangi beberapa film Tamil dan Telugu.

Sana Khan bukanlah aktris pertama yang mundur dari dunia hiburan Bollywood karena alasan agama.

Baca Juga: Beberapa Kru Dinyatakan Positif Covid-19, Syuting Jurassic World: Dominion Dihentikan Dua Pekan!

Tahun lalu, aktris Dangal, Zaira Wasim juga mengumumkan keluar dari industri hiburan dengan alasan yang sama. (*)