Hal itu menjadi simbol serta makna membawakan kabar kebaikan.
"Kalian lihat di sini (kartu tarot) ada seorang ratu dan seorang ratu ini sedang memberikan mahkotanya kepada orang yang ada di depannya. Jadi ini sebagai simbol positif dan baik,".
"Jadi kalo misal pertanyaan kalian dari kemaren 'Om Marcel apakah mungkin mereka berdua itu akan bersama dan lain sebagainya?', saya jawab mungkin yah,".
"Ada kemungkinan seperti itu karena apa, karena saya lihat mereka saling melengkapi, " ujar Marcel Wen.
Maksud dari saling melengkapi tersebut bahwa antara Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman sama-sama dapat menyeimbangkan kondisi, baik dari sifat maupun karakter mereka satu sama lain.
Marcel Wen juga menuturkan bila Ayu Ting Ting memang membutuhkan figur pendamping yang benar-benar dapat menjaganya.
"Ayu Ting Ting memiliki keluhan, lagi capek kerja, butuh curhat, ada orang yang bisa dicurhati, ada orang yang bisa menjadi sandaran," kata Marcel Wen.
Selain itu, persoalan jarak juga mempengaruhi hubungan keduanya.