Find Us On Social Media :

Sering Dipukul Orang Tak Dikenal Gegara Peran Antagonis, Yurike Prastika: Berarti Akting Gua Berhasil..

By Anggita Nasution, Rabu, 21 Oktober 2020 | 17:15 WIB

Yurike Prastika

Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution

Grid.ID - Ratu sinteron Yurike Prastika sering kali mendapat perlakuan tidak menyenangkan dari kebanyakan orang.

Hal itu lantaran dirinya selalu mendapat peran antagonis yang membuat kebanyakan orang geram melihatnya saat berakting.

Baca Juga: Kedoknya Dibongkar Yurike Prastika, Vicky Prasetyo Ternyata Sering DM Instagram sang Artis Sejak Masih Berstatus Suami Angel Lelga!

Biasanya hanya melihat di layar  kaca, suatu ketika ada salah satu orang yang bertemu dengannya secara langsung.

Seketika orang itu langsung memukul dirinya lantaran geram melihat aktingnya di televisi.

"Iya, gua lagi jalan tiba-tiba digeplok," kata Yurike Prastika dikutip dari Program Brownis, Rabu (21/10/2020).

Baca Juga: Klop dengan Sule, Andre Taulany Kisahkan Awal Mula Persahabatannya Terbentuk

Namun hal itu tak masalah bagi Yurike.

Justru dirinya bangga telah berhasil membangun karakter antagonis dalam dirinya.

"Ya gua gapapa, berarti akting gua berhasil," ujar Yurike Prastika.

Baca Juga: Digadang-gadang Jadi Calon Mantu Maia Estianty, Inilah 5 Fakta Tissa Biani, Pacar Baru Dul Jaelani yang Dulu Jadi Korban Bullying

Yurike juga sangat menikmati karakternya sebagai antagonis.

"Enakan jadi jahat, kalo baik nangis mulu," tutup Yurike Prastika.

(*)