Grid.ID - Seorang pria paruh baya belakangan menjadi viral di media sosial TikTok.
Bukan karena membuat video yang berisi konten tarian yang unik.
Bukan pula karena membuat video berisi konten inspiratif.
Melainkan video berisi dirinya menatap kamera tanpa melakukan apa-apa.
Dilansir Sosok.ID dari Oddity Central, pria asal Vietnam itu bahkan telah menjadi bintang karena video uniknya tersebut.
Dalam unggahannya, pria bernama Ahn Tran Tan itu benar-benar hanya mengunggah video yang sama.
Yakni, menatap kamera tanpa melakukan apa-apa.
Hanya modal bernafas dan sesekali berkedip.