Find Us On Social Media :

Pakai Masker, Gak Bisa Pakai Lipstick? Kata Siapa?

By Dianita Anggraeni, Kamis, 22 Oktober 2020 | 09:25 WIB

Tips pemilihan lipstick supaya tetap cantik, & tetap bisa menjalankan protocol kesehatan yaitu menggunakan masker

Grid.ID - Lipstick masih menjadi perias wajah wajib setelah riasan mata di era new normal sekarang ini.

Hal ini sering kali membuat dilema bagi para wanita, khususnya bagi mereka yang sudah mulai kembali berkegiatan.

Pakai sembarang lipstick, bisa hilang menempel di masker.

Baca Juga: Kalang Kabut Dengar Kabar Ayu Ting Ting Sudah Punya Pacar, Nikita Mirzani: Gue Pengen Pacaran Tapi Bingung yang Mana Aja, Udah Pernah Nyobain Semua

Tidak pakai masker demi tampil cantik, artinya melanggar protokol kesehatan.

Ini lah beberapa tips pemilihan lipstick supaya tetap cantik, bibir sehat & tetap bisa menjalankan protokol kesehatan yaitu menggunakan masker:

1. Pastikan lipstick yang dipilih mempunyai finishing matte finish

Pada awal tahun ini, Lipstick Glossy memang sempat menjadi trend.

Namun sekarang, lipstick bertekstur basah atau lengket sudah tidak relevan lagi, mengingat kewajiban penggunaan masker, karena tekstur tersebut akan dengan mudahnya mengotori masker.

Baca Juga: Jadwal Sidang Berubah, Vicky Prasetyo Terpaksa Tinggalkan Pekerjaan

Pilihan yang tepat untuk perona bibir di kondisi wajib masker saat ini adalah Lipstick dengan Matte Finish.

Dengan finishing matte, akan membuat lipstick cepat kering di bibir sehingga tidak mudah bergeser & tidak perlu khawatir akan nempel di masker.