Find Us On Social Media :

Ngaku Pernah Kumpul Kebo dengan Tora Sudiro Selama 2 Tahun, Mieke Amalia: Kita Nggak Bangga, Kita Berdua Bukan Manusia Sempurna

By None, Sabtu, 24 Oktober 2020 | 07:18 WIB

Ngaku Pernah Kumpul Kebo dengan Tora Sudiro Selama 2 Tahun, Mieke Amalia: Kita Nggak Bangga, Kita Berdua Bukan Manusia Sempurna

Grid.ID - Pasangan Mieke Amalia dan Tora Sudiro beberapa waktu lalu sempat mengejutkan publik, saat membongkar kehidupan rumah tangga mereka.

Dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube 3SecondTv pada Jumat (16/10/2020) lalu, Mieke Amalia dan Tora Sudiro bahkan mengakui telah melakukan kumpul kebo selama 2 tahun.

Bahkan, Mieke Amalia dan Tora Sudiro mengakui sempat kucing-kucingan dengan banyak orang.

"Gue tahun ini insya Allah udah 11 tahun (menikah dengan Tora). Kita pacaran kumpul kebonya saja udah berapa lama, ngumpet-ngumpetnya juga berapa lama," aku Mieke Amalia.

Baca Juga: 11 Tahun Jalani Biduk Rumah Tangga Tanpa Gosip Miring, Tora Sudiro dan Mieke Amalia Ungkap Kisah Cinta Mereka yang Sempat Kumpul Kebo hingga Pacaran di Kamar Mandi: Ngumpet-ngumpet Kayak Apaan Tahu

"Samen leven (tinggal bersama) nya kagak ketahuan, tuh lu bayangin ngumpet-ngumpetnya kayak apaan tahu. Itu saja udah 2 tahun sendiri," tambahnya.

Sebelum menikah, Tora dan Mieke sebenarnya sudah berumah tangga dengan pasangan masing-masing.

Keduanya pun terlibat cinta lokasi dan memutuskan bercerai dari pasangan terdahulu.

Pengakuan itu membuat Tora dan Mieke kembali ramai diperbincangkan.

Baca Juga: Tak Punya Cincin Kawin, Mieke Amalia dan Tora Sudiro Ganti dengan Tato Nikah