Grid.ID - Chef Renatta Moeloek membuat pengakuan mengejutkan.
Ternyata, ia memiliki luka bakar yang masih membekas di tubuhnya!
Luka bakar itu, dikisahkan Chef Renatta, sudah ada sebelum ia memulai kariernya sebagai chef, tepatnya saat berusia 18 tahun.
"Kejadiannya pas umur 18 tahun, gue belum mulai masak sama sekali,"
"Jadi banyak orang mikirnya, 'Oh ada luka bakar ya mungkin dari pekerjaan' padahal enggak," kata Renatta dari tayangan video di kanal YouTube Chef Arnold Poernomo.
Kecelakaan yang dialaminya itu tak membuatnya trauma meski harus menjalani perawatan di rumah sakit cukup lama.