Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Belakangan ini, akrtis Tamara Bleszynski memang rajin bermain media sosial.
Nyaris setiap hari ia berbagi momen seru dan sederet aktivitasnya ke publik.
Tak hanya itu, belakangan ini mantan istri Mike Lewis tersebut juga rajin mengunggah berbagai hal soal covid-19.
Bahkan, Tamara juga kerap memposting soal Jerinx SID yang saat ini sedang ditahan lantaran kasus pencemaran nama baik.
Baca Juga: Kevin Aprilio dan Vicy Melanie Bahagia Pernikahannya Terwujud Setelah Ditunda Dua Kali
Oleh karena itu, tak heran bila postingan sang aktris kerap menuai pro dan kontra dari netizen.
Seperti baru-baru ini, Tamara bahkan sampai ditegur dan disentil oleh seorang netizen yang mengaku sebagai dokter.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram Tamara @tamarableszynskiofficial pada Sabtu (24/10/2020).
Dalam unggahan itu, Tamara awalnya memposting foto tangkapan layar yang berisi komentar dari seorang netizen.
Netizen yang mengaku sebagai dokter itu menyentil Tamara lantaran dituding kerap membela Jerinx dan teori konsipirasi.